Merdeka.com – Presiden Joko Widodo ( Jokowi) bersama sejumlah kepala negara yang tergabung dalam Indian Ocean Rim Association (IORA) meninjau Trade Exhibition di Jakarta Convention Center (JCC). Mereka meninjau satu per satu stand yang berdiri di lokasi KTT IORA tersebut.

Stand milik Himpunan Industri Mebel dan Kerajinan Indonesia (HIMKI) menarik perhatian Jokowi dan kepala negara. Stand ini menampilkan sejumlah produk dalam negeri yang terbuat dari rotan. Jokowi lalu mencoba duduk di atas kursi rotan yang berwarna hitam. Dia juga meminta Kepala Negara yang ikut dengannya untuk mencoba duduk.

“Ini 100 persen buatan Indonesia,” kata Jokowi di JCC, Jakarta, Selasa (7/3).

Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull, Perdana Menteri Bangladesh Seikh Hasina, dan Presiden Afrika Selatan Jacob Gedeleyihlekisa Zuma akhirnya ikut duduk di beberapa kursi.

Ketua HIMKI Satori mengatakan, kursi yang dicoba oleh Presiden Jokowi dan Kepala Negara lain itu merupakan produk baru yang belum diproduksi secara massal. Kursi yang diberi nama Elena ini merupakan produk asli Cirebon, Jawa Barat.

“Tadi Pak Jokowi sampaikan, ‘bagus ini. Enak sekali nyaman’. Dia juga sampaikan itu pada kepala negara lainnya,” ujar Satori.

Meski belum diproduksi massal, Satori menjelaskan bila kursi Elena ini dibanderol dengan harga Rp 2,2 juta. Tak lama kemudian, seorang utusan dari Perdana Menteri Bangladesh datang. Dia ingin membeli kursi yang diduduki Jokowi untuk langsung dibawa ke Bangladesh. Permintaan ini datang langsung dari PM Bangladesh Seikh Hasina.

Satori mengatakan, Bangladesh ingin membeli 2 kursi rotan Elena sekaligus. Namun, ia hanya memiliki satu buah. Satu buah lagi akan diproduksi terlebih dahulu dan nantinya akan dikirim ke Bangladesh. Satu buah yang tersedia selepas acara akan langsung dibawa ke hotel untuk dimasukkan ke pesawat kenegaraan PM Bangladesh.

“Tapi saya punya cuma satu. Ini belum diproduksi. Satu lagi menyusul dikirim dari Indonesia,” katanya.

Setelah itu, Jokowi dan Kepala Negara meninjau stand produk Kara. Produk olahan air kelapa itu juga menyita perhatian Jokowi. Produk Kara dikenal sebagai produk santan namun ternyata Kara turut pula memiliki produk minuman air kelapa.

Jokowi terlihat meminum air kelapa tersebut sebanyak dua kali. Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull juga terlihat seperti orang kehausan meminum air kelapa. [msh]

Sumber : https://www.merdeka.com/peristiwa/saat-jokowi-ajak-kepala-negara-iora-duduk-di-kursi-rotan-elena.html